Rabu, 29 Februari 2012


PEMENANG 
Untuk Sang Juara
Adalah mereka yang bisa memberi tanpa mengingat-ingat & mengambil tanpa melupakan
Dengan teguh berkeyakinan bahwa jalan menuju sukses selalu sedang dibangun
Menumbuhkan kebahagiaan di bawah kakinya, sedangkan pecundang mencarinya di kejauhan
Berkeyakinan bahwa

di dunia memberi keidupan kepada mereka,
TETAPI mereka harus bekerja untuk memperolehnya
Menemukan sebuah kesempatan dalam setiap kesulitan, PECUNDANG menemukan sebuah kesulitan dalam setiap kesempatan
Berkeyakinan pengalaman di masa lalu harus merupakan tonggak kilometer, bukan tonggak untuk menambatkan tunggangnya
Memandang rintangan sebagai kesempatan untuk meraih sukses di dunia dan akhirat.

Berkeyakinan bahwa bukanlah beban yang menekan kita ke bawah, itu adalah cara kita memikulnya
Berkeyakinan bahwa kebanyakan orang tidak benar-benar gagal, mereka hanya berhenti berusaha
Tahu bahwa kegagalan tidak akan mengalahkan mereka KALAU mereka mempunyai keinginan yang berkobar-kobar untuk berhasil
Berkeyakinan bahwa tempat yang terbaik untuk mencari tangan pertolongan adalah kepada ROBBNYA
Berkeyakinan bahwa BUKAN SEBANYAK APA KITA MEMILIKI, melainkan SEBANYAK APA yang kita NIKMATilah yang mendatangkan KEBAHAGIAAN

Mencari yang terbaik dalam diri orang lain karena berbuat begitu mengeluarkan yang terbaik dari dirinya sendiri
PEMENANG keluar mengambil resiko & membuat banyak hal terjadi. Mereka menyadari bahwa kesempatan hanya datang mengetuk pintu satu atau dua kali. Dan mereka bersedia mengambil tindakan atas impian mereka.
PEMENANG bisa menerima keadaan minus & menjadikannya plus. Mata mereka selalu terbuka terhadapa kesempatan kreatif untuk pertumbuhan yang bisa diberikan oleh situasi negatif. Kegagalan memberikan kepada PEMENANG kesempatan untuk mempelajari cara-cara yang tidak berjalan.

Seorang PEMENANG TIDAK PERNAH BERHENTI BERUSAHA. Dan itu benar. PEMENANG yang sesungguhnya tidak pernah duduk ongkang-ongkang kaki di dataran tinggi, mereka selalu mendaki lebih tinggi lagi.
PEMENANG mempunyai keinginan yang kuat untuk mencapai tujuan. Mereka berpikir, merencanakan, bicara & bertindak dengan sikap “INSYA ALLOH SAYA BISA”

INGAT! JANGAN LENGAH, LANGKAH TAK SELALU MUDAH KARENA BERJUANG PERLU
PENGORBANAN

“Ya ALLOH sesungguhnya aku berlindung diri kepadaMU dari sifat lemah&malas, dan dari sikap pengeccut&kikir, dan dari kepikunan&kekerasan (hati), dan dari kelalaian&kefakiran, dan dari kehinaan&kepapaan. Dan aku berlindung kepadaMU dari kemiskinan&kekafiran, dan dari kefasikan, perselisihan&kemunafikan, sum`ah serta riya. Dan aku berlindung diri kepadaMU dari bisu&tuli, gila&kusta, dari lepra&penyakit yang buruk”

SESUATU YANG BESAR SELALU DIAWALI DARI LANGKAH YANG KECIL; KARENA TIDAK SEDIKIT SESUATU YANG BESAR RUSAK DAN AMBRUK OLEH SESUATU YANG KECIL.
MENCOBA, MELANGKAH, MENCOBA, MELANGKAH&MENCOBA SERTA MELANGKAH TERUS…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar